Kamis, 31 Mei 2012

Sinten Kulo?Siapakah Aku?Who Am I

Siapakah aku…?

Aku seperti angin kadang menyejukkan, kadang menggemparkan tergantung seberapa besar tenaga yang kupakai
Kadang aku terlihat, kadang aku tak terlihat
Tetapi kehadiranku selalu dapat dirasakan

Aku seperti burung elang
Terbang melintasi badai, menantang matahari, mengepakan sayap selebar mungkin dan terbang menjulang ke langit
Sayapku tak pernah capek tuh terbang karena aku tak mengepak
Aku hanya membiarkan diriku melayang bersama angin, semakin kencang anginya semakin cepat kumencapai angkasa.

Aku seperti air
Kadang tenang dan teduh tetapi kadang bergejolak dan membara
Tergantung seberapa besar tekanan yang kuperoleh
Semakin besar tekanan itu maka semakin besar ombak yang kuciptakan
Aku seperti lautan
Kadang diam tanpa riak, kadang bergelora dengan gelombangnya
Tergantung angin yang berhembus
semakin besar angin yang berhembus semakin besar gelombang yang tercipta


Aku seperti tanah
Kadang gembur dan memberikan kehidupan, kadang keras memberikan pijakan
Tergantung dimana kau berdiri
Jika kau berdiri di tanah gembur maka taburlah bibit
Jika kau berdiri di tanah yang keras maka bangunlah rumah


Dan siapakah aku sebenarnya Aku adalah aku dengan kepribadian dan keistimewaan yang telah dianugerahkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar