Rabu, 30 Mei 2012

Belajar untuk Mengerti

ku tahu ada ketakutan yang coba untuk kau sembunyikan sebab kau berharap biarlah itu menjadi masalahmu saja
Tapi
Dalam diammu dan pancaran matamu dapat kurasakan betapa ketakutan itu terasa

Tapi
Jangan biarkan ketakutan itu lebih besar dari keberanianmu karena itu akan membuatmu terpuruk
Aku tahu keadaan akhir-akhir ini kadang membuat ingin berteriak dan memberontak

Dan
Terkadang membuat ingin berhenti melangkah dan mengakhiri semuanya saja
Dan
Kalau bisa menghilang ditelan bumi, berharap semua akan usai
Ketakutan, kekuatiran, kecemasan, kegelisahan
Boleh saja menghantui setiap tapak kehidupan ini
Karena
Memang masa depan kadang tak kita tahu, kita hanya bisa berharap

Karena
Memang semua sudah ada yang mengatur, sudah ada yang menuliskannya
Namun
Wajarkah bila kita terus-menerus hidup dalam kecemasan akan masa depan
Akankah kita mengisi hidup dengan ketakutan akan hal yang belum tentu terjadi
Akankah kita berhenti dan menghilang untuk menghindari masalah

Tidak
jangan pernah berfikiran sesempit itu
Memang hidup penuh masalah tapi kita punya kekuatan untuk menghadapinya
Hidup memang penuh misteri tetapi kita punya keyakinan pada Sang pencipta
Hidup memang kadang tak menentu tetapi kita punya harapan bahwa hidup ada yang mengatur

Saat ini
Aku hanya ingin belajar lebih mengerti semua ini
Dan belajar lebih untuk memahamimu
Dan belajar untuk selalu optimis dalam menjalani hidup
Dan aku yakin suatu hari nanti kamupun pasti mengerti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar